Sunday, August 19, 2012

WaktuNYA TUHAN

Pada awal tahun lalu, di bulan Januari, aku memposting tulisan awal tahun dengan judul "Happy New Year"
Saat itu aku katakan akan ada 2 agenda besar dalam kehidupanku yaitu kelahiran anak ke-2 kami di bulan February yaitu Angelo dan pernikahan abangku di bulan Mei. Ke-2 agenda itu berjalan dengan baik, berkat penyertaan Tuhan. Anakku Angelo sekarang sudah 6 bulan, dan abangku dan istrinya sekarang tengah menanti anak pertama mereka.

Ternyata, benar adanya bahwa kehidupan ini total adalah milik Tuhan. Segala sesuatu terjadi JIKA sekehendak DIA. Baru saja di Agustus ini ternyata ada kejadian spektakuler dalam kehidupanku, yang luput dari perkiraanku :p Kelahiran baru bagiku, koreksi terhadap kondisi jantungku, operasi tambal ban  jantung.
Tuhan itu benar2 bekerja dengan cara yang ajaib. Luar biasa...
Aku dilahirkan ibuku pada 22 agustus beberapa puluh tahun yang lalu. Dan kelahiranku kembali dengan operasi jantungku ini juga dilakukan di bulan Agustus. Sepertinya, Tuhan sengaja menjadwalkannya tetap di Agustus hehhee.... oh iya, tahun kelahiranku kembali juga pada tahun Naga, sama dengan tahun kelahiranku :-)
Btw, sebenarnya keinginan agar jantungku ini di operasi merupakan resolusi tahun 2011 suamiku yang baik itu. Pada malam pergantian tahun 2010 menjelang 2011, saat itu k ami berdoa bersama di rumah mertuaku. Ketika masing2 anak diminta untuk menyampaikan apa yg diinginkan terjadi 2011, suamiku bilang "operasi jantung mama Alvaro dilakukan tahun ini." Anehnya resolusiku justru "sekolah S3"
Ternyata, 2011 berlalu, resolusi kami tdk ada yg tercapai.
Tidak ada rasa sedih ataupun galau. Toh aku juga bukan orang yg suka bikin resolusi sebelum2nya. Hidupku mengalir dan semua kunikmati dan kusyukuri.

Tahun 2012, di bulan Agustus tanggal 9, operasi jantungku dilakukan. Resolusi suami tercapai, 1 tahun kemudian.
Tahun 2012, di bulan Agustus tanggal 11, ketika aku istirahat di kamar RS, wakil dekan fakultasku bu Inge bbm.
"Bu, tanggal 30 agustus, usahakan proposal disertasinya ya. Kasaran aja hanya untuk menentukan siapa promotor. Berkas ibu juga nyusul aja, kita disetujui untuk S3"
Rasanya aku ga bisa berkata2 lagi.
JIKA TUHAN berkehendak, Januari 2013 semester pertamaku menjadi PHd student di Universitas Utara Malaysia.
Ajaib Tuhan dengan semua pekerjaan2Nya.

No comments: